Keseruan di #CreatorsWeek Pertama bersama Para Kreator Muda dan Berbakat Indonesia

Oleh
Senin, 5 September 2016

#CreatorsWeek pertama di #BlueRoom sudah selesai - sebuah program yang pertama kalinya kami lakukan di Indonesia, di mana kreator dari berbagai industri dapat berbagi tentang apa yang mereka sukai - dari musik, film, komedi, game, hingga teknologi. Para kreator tersebut menggunakan video di Twitter dan siaran Periscope sebagai medium untuk melakukan storytelling dengan audiens mereka masing-masing - menciptakan interaksi langsung antara audiens dengan kreator konten favorit mereka.

Hari Pertama yang Seru bersama @SuperHD_ dan @AkustikAsik
Arie Daging dan Hilbram Dunar (@SuperHD_) mengawali penayangan perdana #CreatorsWeek dengan membahas daftar trending topic teratas pada saat itu, yang dibahas secara mengalir dan dengan sentuhan humor. Di sesi selanjutnya, @SuperHD_ juga melakukan demo membedakan rasa mie instan dengan mata tertutup.


https://www.periscope.tv/w/1dRKZrvOjPAKB

Setelah dimeriahkan oleh sesi yang penuh dengan unsur komedi di pagi hari, #CreatorsWeek dilanjutkan dengan sesi akustik yang syahdu bersama dengan komunitas pencinta akustik di Twitter @AkustikAsik, yang turut menggandeng penyanyi @AbenkAlter dan grup musik Jakarta Blues Factory (@JB_factory). Di sela-sela pertunjukkan akustik, mereka juga berbincang-bincang mengenai industri musik saat ini dan peran media sosial untuk mendukung perkembangannya.


Hari Ke-dua Musikal bersama @ScreenSaversID
Sebagai platform yang merayakan kebudayaan lokal, di sesi kedua #CreatorsWeek Twitter Indonesia tema yang diangkat adalah film nasional. Untuk menyambut peluncuran perdana film musikal Ini Kisah Tiga Dara (#IniKisahTigaDara) karya Nia Dinata, komunitas film lokal @ScreenSaversID melakukan sesi tanya jawab bersama tiga pemain film tersebut: Reuben Elishama (@reu_reu), Richard Kyle (@richo_kyle87), dan Tatyana Akman (@TatyanaAkman). Ketiga pemain muda berbakat tersebut bercerita tentang suka duka saat proses pengambilan gambar dan upaya mereka untuk mendalami peran masing-masing. Sebelum sesi berakhir, mereka diminta untuk menyanyikan salah satu lagu soundtrack film tersebut.


Hari Ketiga untuk Literatur dan Olah Raga

Hari ketiga #CreatorsWeek diawali dengan konten sastra di sesi pertama bersama dengan @fiksimini. Dalam praktik sehari-hari, @fiksimini sering melempar sebuah topik melalui akun Twitter mereka, di mana pengguna diajak untuk membuat sajak singkat menggunakan 140 karakter. Jika biasanya Tweet yang paling menarik mendapatkan Retweet dari @fiksimini, di #CreatorsWeek sesi hari ketiga, Tweet yang menarik akan dibacakan secara LIVE. “Biru” dipilih menjadi tema dalam sesi saat itu.


Sementara itu, di malam hari pencinta bola ramai-ramai menonton diskusi menarik antara presenter olahraga @pangeransiahaan dan pengamat sepak bola @CoachJustinL yang membahas pendapat mereka tentang strategi sepak bola parking bus di liga dunia. #CreatorsWeek membuat pembicara dapat berdiskusi secara leluasa dan gamblang mengenai hal tersebut tanpa perlu khawatir terbentur keterbatasan karakter. Setelah sesi pertama selesai, sesi kedua dilanjutkan dengan sesi tanya jawab melalui Periscope. Penonton melontarkan cukup banyak pertanyaan seperti kualitas pemain baru, bursa transfer pemain, problematika timnas top dunia, dan alasan mengapa pemain Indonesia belum bisa berlaga di liga Asia seperti J-league.



Hari Keempat yang Penuh Insights dengan @amasna, @abugetdotcom, @AdhitiaSofyan

Hari keempat #CreatorsWeek adalah hari terpadat karena adanya tiga sesi yang bergantian dalam satu hari dengan tema teknologi, game, dan musik. Berangkat dari banyaknya anak muda yang memanfaatkan teknologi untuk mengembangkan ide bisnis dan membuat perusahaan Start-up, membuat Aulia Masna (@amasna) dan perwakilan dari Ideosource Venture Capital, Andrias Ekoyuono (@andrias98) melakukan diskusi terkait perkembangan teknologi. Diskusi dibahas dengan mendalam; mulai dari financial technology, talent programmer, dan strategi e-commerce. Pembahasan sesi ini sangat direkomendasikan untuk Anda yang ingin belajar mengembangkan bisnisnya melalui basis teknologi.



Sementara itu, komunitas video game @abugetdotcom menerima pertanyaan, permintaan untuk mengulas sebuah game, dan menjelaskan mengenai turnamen game Abuget Cup yang akan diselenggarakan di pertengahan bulan September ini.


Sesi terakhir hari keempat #CreatorsWeek ditutup dengan penampilan dari musisi akustik Adhitia Sofyan (@AdhitiaSofyan). Sesi ini juga secara spesifik membahas rencana tur Adithia ke Jepang di September 2016 ini.


Menutup #CreatorsWeek bersama @Indovines
Sesi terakhir #CreatorsWeek adalah sesi yang diisi oleh kreator dengan jumlah paling banyak, di mana @Indovines berbagi informasi seputar aktivitas komunitas Vine di Indonesia.


Melalui #CreatorsWeek pertama ini, kami ingin masyrakat Indonesia menemukan konten seru dan relevan bagi mereka. Kami ingin menempatkan fokus pada para kreator konten lokal (komedian, musisi, penggemar IT, artis yang sedang naik daun) dari Indonesia, yang dapat Anda ajak berinteraksi secara langsung; sekaligus menjadi bagian dari perjalanan mereka ke depannya.

So, what are you waiting for? Ayo, bergabung dalam percakapan di Twitter hari ini juga dengan memantau terus timeline @TwitterID dan para kreator ini.